Pertanyaan tentang berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk bisa kerja ke kapal pesiar ini seringkali ditanyakan oleh para pemula atau pencari kerja yang masih awam tentang dunia kapal pesiar. Sebagian besar mereka tidak tahu proses sesungguhnya bagaimana dan harus memulainya darimana.
Nah..dalam tulisan ini admin akan membahas prosesnya secara detail, tentang berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk bisa kerja ke kapal pesiar.
Ada beberapa tahapan yang harus dilalui untuk bisa bekerja ke kapal pesiar.
1. Mempersiapkan Persyaratan Daftar Ke Agen Kapal Pesiar
Persyaratan untuk daftar ke kapal pesiar masing-masing agen berbeda-beda tergantung posisi yang akan dilamar. Pada garis besarnya persyaratan daftar ke kapal pesiar adalah :
- Bisa berbahasa Inggris lancar
- Mempunyai pengalaman kerja di bidang perhotelan sesuai posisi yang akan dilamar minimal 1 tahun
- Pendidikan minimal SMA/SMK/Sederajat
Bisa Berbahasa Inggris

Bagi kandidat yang belum lancar berbahasa Inggris memang akan menjadi PR tersendiri, karena otomatis akan membutuhkan waktu yang lebih lama. Jadi mereka akan kita sarankan untuk masuk ke kelas REGULER terlebih dahulu. Di kelas reguler, para siswa akan diajarkan bahasa Inggris secara intensif sampai bisa. Namun bagi yang sudah lancar, akan kita sarankan untuk masuk ke kelas AKSELERASI.
Mempunyai pengalaman kerja di bidang perhotelan sesuai posisi yang akan dilamar minimal 1 tahun
Kendala waktu yang paling lama adalah memenuhi persyaratan pengalaman hotel minimal setahun. Tapi jangan kawatir ya, WORLD CRUISE ACADEMY akan membantu sepenuhnya dan akan mengusahakan untuk mempercepat prosesnya.
Pendidikan minimal SMA/SMK/Sederajat
Untuk bisa daftar ke agen kapal pesiar, kamu harus mempunyai ijasah minimal SMU/SMK/ Sederajat ya.
2. Interview Dengan Agen
Interview dengan agen bisa dilakukan kapanpun seandainya kamu sudah memenuhi persyaratan daftar ke agen seperti yang telah kita bahas diatas. Agen kapal pesiar seperti Ratu Oceania Raya biasanya membuka lowongan setiap bulannya untuk kapal-kapal mereka seperti Disney, Viking atau Marella untuk posisi basic seperti Galley Steward atau Cook.
3. Interview Dengan User
Waktu yang dibutuhkan untuk menunggu interview dengan user tidak bisa dipastikan ya, ada yg tidak sampai sebulan ada yang berbulan-bulan. Interview dengan user kadangkala dilakukan secara offline/tatap muka, atau secara online. Semua tergantung pihak Kapalnya.
4. Pembuatan Dokumen
Waktu yang dibutuhkan untuk pembuatan dokumen berkisar antara 5 mingguan. Untuk mempersingkatnya, kamu bisa membuat dokumen seperti BST, BUKU PELAUT dan yang lainnya, saat kamu menunggu interview dengan user.
5. Menunggu LOE ( Letter Of Employment )
Nah, waktu tunggu LOE/ surat penempatan kerja ini yang sangat membutuhkan waktu. Biasanya antara 2 – 4 bulan LOE baru turun. Tentunya disesuaikan dengan kebutuhan kapal dan antrian kandidat yang sudah tersimpan di data base mereka.
Nah, kamu bisa memperhitungkan sendiri, kira-kira berapa lama Berapa Lama Waktu Yang Dibutuhkan Untuk Bisa Kerja Ke Kapal Pesiar, untuk memenuhi persyaratan tersebut diatas. Namun jangan kawatir ya, WORLD CRUISE ACADEMY sebagai sekolah kapal pesiar terbaik di Indonesia akan membantu sepenuhnya dan akan membantu mempersingkat waktu yang dibutuhkan nantinya.